Fenomena Drag Bike Rookie/Pemula di Jateng, Ajang Pembinaan Yang Selalu Diserbu Starter!!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pada beberapa waktu ini, di wilayah Jawa Tengah cukup ramai gelaran Drag Bike dengan titel Rookie atau Pemula. Jadi event tersebut untuk mewadahi para joki pendatang baru.

Menariknya, gelaran drag bike dengan titel Rookie atau Pemula tersebut tidak pernah sepi starter. Minimal 500an starter meramaikan gelaran-gelaran yang memang tidak bisa diikuti oleh joki drag bike senior.

NHKhelm

Lantas apa itu Drag Bike Rookie atau Pemula? Ternyata nama tersebut awalnya dari gelaran Latber GDS yang sudah melahirkan banyak joki-joki top Indonesia. Setelah gelaran Latber diarahkan oleh IMI Pengprov Jateng agar jadi event resmi, maka namanya berubah menjadi Rookie atau Pemula.

Tetapi, tetap saja sama secara penyelenggaraan. Gelaran Rookie atau Pemula Drag Bike sendiri adalah event untuk para joki pendatang baru atau pemula dengan biaya pendaftaran yang murah meriah. 

Saat ini di Jawa Tengah rata-rata pendaftaran untuk gelaran Rookie/Pemula Drag Bike adalah 250 ribu saja. Makanya tidak heran kalau event Rookie/Pemula Drag Bike selalu diserbu.

“Perbedaan gelaran Drag Bike Open dan Rookie ini adalah dari segi pendaftaran dan hadiahnya. Kalau untuk event Rookie pendaftaran hanya 250 ribu, tetapi hadiahnya juga tidak banyak, ya sekitar 1-1,5 juta, ini berbeda dengan Open yang biaya pendaftarannya sampai 600 ribuan,” ungkap Santo Dwi Atmono dari IMI Pengprov Jateng.

Danung Prasetyo (Merah) bersama mas Santo dari Manahadap Management

Pihak IMI Pengprov Jateng sendiri bakalan terus mengawasi dan membatasi hadiah yang diberikan oleh penyelenggara gelaran Rookie. “Kita akan membatasi mengenai jumlah hadiahnya, ini agar para joki yang sudah punya nama enggan untuk ikut serta, jadi penjenjangannya bisa lebih dapat,” tambah Santo.

Penulis sendiri hadir langsung dalam gelaran Racerhood Rookie Drag Bike yang digelar di Kedungjati, Bukateja-Purbalingga kemarin (8/1). Gelaran tersebut diikuti oleh sebanyak 600 an starter.

Jumlah starter sebanyak itu sendiri ternyata merupakan para joki lokal Purbalingga dan sekitarnya. “Kita melihat dari antusiasme para joki lokal disini, mereka lebih suka dengan gelaran Rookie, karena selain terjangkau juga benar-benar untuk para joki pemula,” terang Adam dari Racerhood selaku penyelenggara.

RacerHood, Apparel Lokal Support Drag Bike Nasinoal
Adam Gita #Racerhood

“Dengan adanya balap drag bike rookie, kita jadi merasa terwadahi, karena joki-joki pemula seperti kami mayoritas main bersama tim kecil, bahkan hanya bengkel biasa tana bos dan harus iuran untuk mendaftar,”  terang Gilang, joki lokal Purbalingga.

“Adanya event ini kita juga bisa menambah jam terbang serta melatih mental. Dengan pendaftaran yang murah jadi bisa ikut banyak kelas, soal hadiah itu bonus, yang penting bisa sama-sama belajar baik pembalapmaupun mekanik,” ujar Arjun HK yang juga merupakan joki lokal Purbalingga.

Tentunya dari gelaran seperti ini bakalan muncul joki-joki top nasional kedepannya. Ini berbeda dengan balap Open dimana mereka sudah takut kalah duluan sebelum bertanding. (**)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakYamaha Hadirkan Warna Baru All New R15 Connected
Artikulli tjetërWoww… RH57 Gaet Aqshal Ilham Untuk Tarung Oneprix 2023 
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013