BalapMotor.Net – Putaran ketiga atau babak final kejuaraan balap lurus Kawahara K2R IDC Drag Bike Championship 2022 akan berlangsung sirkuit NP. Lanud J.B Soedirman, Purbalingga akhir pekan ini (1-2 Oktober).
Erdeve Indonesia selaku promotor penyelenggara pun sudah menyiapkan dengan matang partai pamungkas tersebut. Salah satunya hadiah untuk banyak kategori juara umum.
Jadi, juara umum di Purbalingga nanti ada enam kategori sekaligus. Mantap! “Juara umum total seri ada IDC Pro 1, IDC Pro 2 dan Wanita. Selain itu ada juga juara umum per-seri untuk IDC Pro 1, Pro 2 dan juga lokal Dulongmas,” ungkap Erdeve.
Tentu saja ini semakin menarik. Jadi bagi peserta yang sudah ketinggalan poin di kategori full seri masih bisa meraih hadiah di kategori juara umum khusus seri 3 Purbalingga ini. Selain itu, babak penyisihan kelas utama juga akan mendapatkan hadiah. Woow…!
Di sisi lain, untuk peserta lokal Dulongmas, yang meliputi karesidenan Kedu, Pekalongan dan Banyumas juga mendapat apresiasi lebih dengan adanya poin juara umum. So, siapkan pacuan terbaik kalian. Jadilah juara dan rebut banyak hadiahnya. #gaspol