BalapMotor.Net – Hafidz Fahril Rasyadan atau yang lebih dikenal dengan nama HF Rasya berhasil mematahkan dominasi Clevan Louis Valera Octavianus dan berhasil menjadi pembalap tercepat di sesi QTT seri 2 FIM MiniGP Indonesia Series 2022 yang baru saja digelar di sirkut Bukit Peusar Kota Tasikmalaya (4/9).
Pembalap 14 tahun asal Probolinggo, Jatim ini mampu mencetak best time 1 menit 513 detik dan unggul tipis dari Valera yang tercepat kedua dengan best time 1 menit 02.574 detik. Valera sendiri sejak awal sesi sudah mampu menjadi yang tercepat dan baru di akhir sesi dipatahkan oleh HF Rasya.
HF Rasya sendiri mengatakan kalau dirinya lebih percaya diri pada seri 2 kali ini. Apalagi saat race 2 kemarin, keponakan Almarhum Denny Triyugo ini mampu mencetak best time 1 menit 02 detikan. Selain itu, Rasya juga mampu mendapatkan moment slip streaming.
“Saya lebi percaya pada seri 2 ini mas, karena kemarin juga sudah sempat cetak 1 menit 2 detikan. Tadi juga dapat moment slip streaming, jadi Alhamdulillah bisa jadi yang tercepat pada sesi kali ini,” ungkap HF Rasya saat dihubungi penulis setelah sesi QTT.
Dapat dipastikan bahwa jalannya race 1 dan race 2 FIM MiniGP Indonesia Series seri 2 nanti bakalan sangat seru, terutama persaingan antara HF Rasya dan juga Valera Octavianus. Ditunggu saja updatenya di portal BalapMotor.Net yah gaes.