Pecco Bagnaia Nilai Semua Pembalap Ducati Bisa Menang di Austria

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pabrikan Ducati benar-benar mendominasi jalannya latihan bebas hari pertama MotoGP Austria yang berlangsung di sirkuit Red Bull Ring, Spielberg pad Jumat (19/8).

Ada tujuh Desmosedici pada delepan besar pembalap tercepat. Yang pertama Johann Zarco, lanjut Jack Miller dan Jorge Martin. Posisi empat sendiri ditempati oleh Fabio Quartararo (Yamaha).

NHKhelm
Johann Zarco | Foto: MotoGP

Namun empat posisi berikutnya kembali diraih oleh Ducati lewat Pecco Bagnaia, Luca Marini, Marco Bezzecchi dan Enea Bastianini. Dengan hasil tersebut, Pecco menilai semua pembalap Ducati bisa menang.

“Sulit dipercaya berapa banyak pembalap kuat yang dimiliki Ducati. Saya melihatnya seperti ini, para pebalap Ducati termasuk yang terkuat di lapangan. Keseimbangannya luar biasa,” komentar anak didik Valentino Rossi tersebut.

Pecco saat dibuntuti Bastianini | Foto : MotoGP

“Tentu saja motor bekerja dengan sangat baik saat ini, terutama di trek seperti ini. Semua pebalap Ducati dapat mengincar kemenangan karena mereka adalah pebalap yang sangat kuat,” jelas Bagnaia dilansir dari speedweek.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakWalaupun Menyulitkan, Chicane Baru Sirkuit Red Bull Ring Ternyata Disukai Banyak Pembalap
Artikulli tjetërHasil Kualifikasi Oneprix 2022 Ronde 3 di Sentul Karting