Tahun Ini Sulit, Penguji Honda Fokus Motor untuk Musim Depan Saja

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap penguji Honda, Stefan Bradl melanjutkan perjuangannya sebagai pembalap pengganti Marc Marquez. Di Silverstone kemarin, aku gagal mendapatkan poin lagi.

Rider asal Jerman itu hanya mampu melintasi garis finis di posisi ke-19. Ia menjadi pembalap terburuk Honda di bawah Alex Marquez, Pol Espargaro dan Takaaki Nakagami.

NHKhelm

Nah, Bradl pun tidak akan fokus lagi dengan pacuan RC213V tahun ini. Sudah sangat sulit untuk bersaing apa lagi tanpa Marc Marquez. Ia pun mengaku mulai fokus untuk motor 2023.

Stefan Bradl (Repsol Honda)

“Saya tidak membuang-buang kepala dan energi saya di motor ini. Kami memiliki masalah yang jelas untuk cepat dengan yang satu ini. Sekarang saatnya untuk fokus pada motor 2023,” kata Bradl.

Selanjutnya, dunia MotoGP akan berlangsung di Austria. “Balapan berikutnya tidak sepenting mencari solusi yang tepat untuk tahun depan dan kompetitif,” jelas pembalap berusia 32 tahun itu dilansir dari corsedimoto.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakBos Pramac Racing Akan Beri Kesempatan Iannone Balap Lagi?
Artikulli tjetërMarco Bezzecchi Kokoh di Puncak Klasemen Rookie Of The Year