BalapMotor.Net – Juara bertahan Toprak Razgatlioglu menjadi salah satu pembalap WorldSBK yang kurang menyukai kondisi lintasan basah. Pembalap Yamaha itu biasanya cukup kesulitan. Namun hal itu sudah berbeda saat ini.
Itu terbukti saat tes pramusim di hari kedua di Circuit de Barcelona-Catalunya yang berakhir pada hari Sabtu kemarin. Bintang Turki tersebut keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1’40,571 detik. Hasil ini pun sangat memuaskan bagi Toprak.
“Dalam kondisi basah, saya telah meningkat. Kami menggunakan elektronik baru karena saya harus berkendara dalam kondisi basah untuk elektronik baru. Semuanya baru dan saya perlu memahami cara kerjanya. Saya sangat senang dengan elektronik baru karena bekerja dengan baik dalam kondisi basah.” ungkap Toprak.
“Kami meningkatkan beberapa pengaturan. Ini pertama kalinya saya menikmati kondisi basah! Biasanya saya tidak menyukai, saya tidak terlalu kuat, tetapi tahun lalu saya mulai meningkat dan tahun ini saya pikir saya meningkat lagi. Sekarang saya merasakan semuanya baik-baik saja karena sekarang saya merasa lebih santai.” jelasnya.