Tim Majestic Palembang : Penuh Prestasi Di Drag Bike, Kini Mainan Road Race

Kalingga tim Majestic Ninos RT
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Mempunyai banyak prestasi di dunia kebut lurus 201 meter, dan menjadi penguasa balapan tersebut di wilayah Sumatera, ternyata tim Majestic asal Palembang kini berpaling juga. Tim yang digawangi oleh Ferry Husain di musim 2015 ini juga turun di ajang balap Road Race.

Ferry Husain dan Kalingga
Ferry Husain dan Kalingga

Di ajang Drag Bike, Tim Majestic dengan kuda besi Yamaha RX-Znya yang dijuluki Pinky Majestic dengan jokinya Dwi Batank selalu bikin kejutan saat diturunkan di arena Drag Bike Jawa.Nah kini di arena Road Race dengan mengandalkan pembalap pemula Kalingga yang juga asli Palembang, Sumatera Selatan yang diturunkan penuh di ajang Motoprix Region 1 Sumatera di seri 2 ( Padang ) dan seri 3 ( Jambi )juga mendapatkan hasil yang bagus karena mampu naik podium.

NHKhelm

” Sebenarnya kita tidak berpaling, hanya saja ingin suasana yang berbeda. Dan untuk Drag Bike kita juga tidak meninggalkanya.” tutur Ferry Husain yang juga punya bengkel bubut Majestic ini.

Dengan nama tim Majestic Ninos Racing Team di arena Road Race dengan mengandalkan satu pembalap saja yaitu Kalingga yang juga asli Palembang ini, tim ini di ajang Motoprix Region 1 Sumatera di seri 2 ( Padang ) dan seri 3 ( Jambi )juga mendapatkan hasil yang bagus karena mampu naik podium.

Kalingga ( Hitam ) saat Motoprix Padang
Kalingga ( Hitam ) saat Motoprix Padang

” Untuk alasan kami memilih Kalingga, ya karena Kalingga merupakan pembalap terbaik dari Palembang, dan hasilnya tidak mengecewakan karena Kalingga mampu naik podium di seri Padang, dan Jambi. ” tambah Ferry lagi.

Untuk seri Motoprix Sumatera selanjutnya yang akan digelar akhir pekan ini (25-26/4 ) di sirkuit SKYland Sekayu, yang bisa dikatakan sebagai kandang dari tim ini. Kalingga kemungkinan besar bisa menyodok kedepan lagi, dan mengganggu dominasi Aditya Anugrah dari tim Canasta RBRT yang sejak seri perdana mendominasi kelas pemula. Kita tunggu saja pokoknya. [ luvo ]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDrag Bike AHRS Cibinong Batal, Ban IRC Speed King Tetap Meluncur
Artikulli tjetërReview ARRC Seri 1 Sepang : A.M Fadly Masih Merasa Kurang
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013