BalapMotor.Net – Masa depan Pol Espargaro dalam gelaran MotoGP tampaknya bisa menjadi suram. Bagaimana tidak, posisinya di tim Repsol Honda terancam. Pol Espargaro sendiri bakal mengakhiri kontrak pada akhir 2022, sementara itu Repsol Honda sendiri “dikabarkan” tertarik dengan Fabio Quartararo dan Joan Mir.
Dua pembalap tersebut terbukti mampu membuktikan kualitasnya dengan meraih gelar juara dunia yaitu pada 2020 (Mir) dan 2021 (Quartararo). Tetapi, nama Joan Mir diklaim yang mempunyai kans besar ditarik oleh tim Respol Honda. Tentunya jika satu dari mereka beneran masuk atau bisa jadi pembalap lain yang masuk, maka posisi Pol terancam.
Kecuali jika Marc Marquez belum juga fit, mungkin bisa jadi Pol bakal dipertahankan, itu juga kalau Pol mampu tampil pol-polan. Dalam musim 2021 sendiri, Pol belum mempersembahkan gelar juara untuk Repsol Honda, jika di 2022 penampilannya masih kurang apik ya terancam.
Lantas Pol yang kini berusia 30 dan tergolong sudah tua jika dibandingkan dengan sebagian besar pembalap MotoGP saat ini, maka harus bersiap-siap untuk mencari tim lain. Tetapi, Yamaha, Ducati maupun Suzuki dan Aprilia sepertinya masih mengincar para darah muda.
Pol Espargaro sendiri pernah meraih gelar juara dunia Moto2 pada musim balap 2013 dan merupakan pesaing terberat Marc Marquez pada Moto2 musim 2012. Adik kandung Aleix Espargaro ini masuk pada kelas premier MotoGP pada tahun 2014 bersama tim Yamaha Tech3 dan berpindah ke KTM pada 2017 lalu berpindah ke Honda pada 2021.