Bukan Untuk Menang, Dovizioso Punya Peran Khusus di Yamaha

Andrea Dovizioso & Valentino Rossi | Pic: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Andrea Dovizioso akan menjalani musim penuhnya bersama WithU Yamaha RNF pada Kejuaraan Dunia MotoGP tahun 2022. Dia akan menjadi pembalap yang paling berpengalaman di gird.

Pada 23 Maret mendatang, pembalap Italia itu akan genap berusia 36 tahun. Dengan banyaknya jam terbang yang dia miliki bersama beberapa pabrikan, tentunya Dovi akan diharapkan mampu menjadi pemimpin tim.

NHKhelm

Itulah yang dilontarkan Lin Jarvis selaku bos Yamaha Motor Racing. “Dovi memiliki banyak pengalaman. Dia bisa membawa ilmu dan pengalamannya ke Yamaha. Saya tidak ragu dia bisa melakukan pekerjaan dengan baik,” ungkap Jarvis.

Andrea Dovizioso Kontrak Yamaha sampai 2022

Selain itu, Dovi juga diharapkan dapat membantu rekan setimnya Darryn Binder yang datang sebagai rookie dari Moto3. Dengan persaingan yang semakin sengit, Jarvis juga tidak terlalu membebani Dovi untuk meraih kemenangan.

Menjadi juara tidak mudah, karena levelnya sangat tinggi saat ini, dan para pemain muda sangat cepat. Tapi bukan itu pertanyaannya. Tim ini membutuhkan seorang pemimpi dan referensi. Binder juga bisa belajar banyak dari Dovi,” jelasnya dilansir dari gp-inside.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPabrikan Motor China CFMoto Bakal Ikut Tempur di Moto3 Dunia 2022, Pakai Motor KTM?
Artikulli tjetërIngin Menang! Van der Mark Tuntut BMW Lebih Cepat