Hadapi Ronde 3 Oneprix, Tim DRT35 Fasilitasi MK Ramadhipa Latihan Dengan R25

MK Ramadhipa difasilitasi latihan denga R25 oleh DRT35
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Agar mampu lebih maksimal lagi pada ronde tiga Oneprix 2021 yang rencananya bakal berlangsung pada 13-14 Oktober 2021, Doni Racing Team (DRT35) memberikan fasilitas Yamaha R25 untuk rider ciliknya MK.Ramadhipa berlatih.

Pembalap 12 tahun asli DIY ini sendiri memang terus menunjukan potensinya saat bertarung pada kelas Rookie Oneprix musim ini. Rama mampu tarung di barisan depan dan meraih podium di kelas Rookie Oneprix yang diisi oleh para petarung berbakat dari seluruh Indonesia. Tambahan informasi, kelas rookie sendiri batasan usianya adalah 16 tahun, jadi lawan Rama banyak yang mempunyai postur tubuh lebih besar darinya.

NHKhelm

Diberikannya fasilitas Yamaha R25 tersebut, menurut Dewa selaku owner tim DRT35 fokusnya sendiri adalah untuk melatih fisik Rama di atas motor. “Tujuannya agar Rama terbiasa membawa motor yang lebih besar powernya, agar fisiknya lebih baik,” ungkap Dewa.

Menariknya, spek R25 untuk latihan Rama sendiri adalah spek pro dari Recetech. “Kita kasih R25 spek Pro dari Racetech agar Rama bisa latihan rolling-rollingan, biar kuat gantung rpm,” tambah Dewa yang merupakan kakak kandung dari Doni Ramdani selaku owner Doni Racing School (DRS).

Perlu diketahui juga bahwa Rama berlatih dengan Yamaha R25 tersebut di sirkuit Sentul Karting.Karena memang fokusnya untuk melatih fisik Rama, selain itu ronde ketiga Oneprix kan bakal kembali berlangsung di sirkuit Sentul Karting. Pastinya Rama digembleng langsung oleh Doni Ramdani.

Aksi MK Ramadhipa di Oneprix
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakNew Engine Ninja TU BBP TYL Racing Buktikan Kualitasnya!
Artikulli tjetërTidak Bekerja 100%! Manager Kawasaki Minta Maaf ke Jonathan Rea
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013