BalapMotor.Net – Valentino Rossi tampak begitu emosional setelah menyelesaikan balapan kandang terakhirnya di Gran Premio del Made in Italy e dell’Emilia-Romagna yang berlangsung di sirkuit Misano, San Marino pada Minggu 24 Oktober kemarin.
Di depan 35 ribu penggemarnya, Rossi sangat menikmati suasana perpisahan itu. Juara Dunia sembilan kali tersebut juga tampil cukup baik setelah meraih posisi ke-10 dari tempat start terakhir.
“Suasana di sekitar trek sangat fantastis, ada banyak orang, matahari bersinar, saya senang. Itu bagus dan emosional. Saya sangat menikmati momen ini,” ungkap pembalap Italia berusia 42 tahun dilansir dari speedweek.
“Tapi saya juga ingin memiliki balapan yang bagus, memberikan yang maksimal dan mencoba untuk mendapatkan hasil yang bagus. Itulah alasan utama mengapa saya sangat senang,“ tambah Valentino Rossi.
“Sungguh perasaan yang luar biasa untuk berhenti di bawah tribun dengan penggemar kami setelah bendera kotak-kotak. Kami membuat sedikit kebisingan dan sangat menikmatinya. Itu benar-benar hari yang tak terlupakan,” jelas The Doctor.