BalapMotor.Net – Tak perlu diragukan lagi, Fabio Quartararo menjadi kandidat kuat juara MotoGP musim 2021. Saat ini, pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP itu sudah unggul 65 poin dari saingan terdekatnya dan juara bertahan Joan Mir (Suzuki).
Itu berkat kemenangan luar biasa Quartararo dalam putaran ke-12 yang berlangsung di sirkuit Silverstone, Inggris (29 Agustus). Fabio tampil seperti tanpa lawan. Dia terus melesat sejak berhasil memimpin pada sepertiga balapan.
“Awalnya sulit, tapi pada akhirnya saya merasa hebat. Peningkatan terbesar kami dari tahun lalu adalah perasaan di depan. Cara saya menyalip Pol Espargaro, anda harus memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk itu,” kata Quartararo dilansir dari speedweek.
Kiprah Fabio di musim ini memang luar biasa. Pembalap Prancis itu dalam dua belas balapan berada di 7 teratas sebelas kali, finis di podium delapan kali dan menang lima kali. Dengan keunggulannya yang besar, dia menjadi favorit tak terbantahkan untuk gelar MotoGP 2021.
Disisi lain, Fabio juga membalas komentar lawan tentang tekanan. “Sebelum balapan di Inggris ada banyak komentar bahwa saya akan membuat kesalahan karena saya sekarang di bawah tekanan karena saya satu-satunya pembalap Yamaha yang memimpin,” ungkap Fabio.
“Tapi yang terjadi adalah sebaliknya. Saya tidak pernah merasa begitu baik di atas motor dan Yamaha tidak memberikan tekanan apapun pada saya. Mereka senang dengan cara kami bekerja dan percaya pada saya. Jika Anda memiliki kelebihan seperti itu, maka Anda tidak perlu memikirkan kejuaraan,” jelasnya.