Drag Bike Padang 2021: Bebek 4T TU 130cc FUNMO BSHK TMH AJM Konsisten di 7,9 Detik

Bebek 4T TU 130cc FUNMO BSHK TMH AJM |Foto: Rudilie
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Jupie garapan Alan Jaya Motor yang di nahkodai oleh Alpazri Penyet asal Takengon,aceh , kembali buktikan sebagai spesialis bebek 4T TU 130cc. Dalam gelaran Revrian WF Drag Bike minggu kemarin, Alpazri catatkan waktu 7.9 detik.

Dalam gelaran Revrian WF Drag Bike minggu kemarin, torehan waktu di kelas bebek 4T TuneUp 130cc cukup sengit. Hal tersebut dikarenakan bahwa para mekanik dan tim terus melakukan riset guna mendapatkan hasil yang optimal.

NHKhelm

Pada kelas bebek 4T Tune Up 130cc tersebut podium tertinggi diraih oleh Alpazri Penyet yang berasal dari Takengon, Aceh. Motor korekan dari FUNMO BSHK TMH AJM mampu konsisten di catatan waktu 7,9 detik.

“Alhamdulilah mas, saya merasa senang bisa podium tertinggi di kelas Bebek 130 cc 4T dengan time yang konsisten 7.9 , ini merupakan motor yang biasa saya pakai di setiap gelaran Drag Bike dan sesuai dengan karkter saya,”ujar Alpazri Penyet.

Dengan hasil tersebut, Stephen selaku owner tim merasa sangat puas dengan hasil yang di dapatkan alpazri dan Erwin sredek (Juara umum) .”Ini merupakan hasil yang memuaskan untuk hasil team,pokoknya saya ucapkan terima kasih kepada pihak FUNMO selaku sponsor utama.”ujar Stephen.

Ada hal yang menarik dengan bergabungnya salah satu sponsor FUNMO yang bergerak di bidang agen pulsa, token listik, top up game dll yang mempunyai akun instagram resmi @funmobileid.

Perlu di ketahui sendiri bahwa FUNMO memberikan support kepada team sudah berjalan 1 tahun.”Intinya kita dari team mengupayakan yang terbaik untuk sponsor,jadi sponsor benar-benar merasa mendapat benefit dari support team kita,”tambah Stephen |Halim

Spesifikasi mesin:

Karbu : PWK Sudco 28

Klep : 29/24

Final gir : 13/34

Klnalpot : zck

Cdi : brt 24 step

Piston : FJN 55,25

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakValentino Rossi Tidak Takut Jika Marc Marquez Comeback ke MotoGP!
Artikulli tjetërAndrea Dovizioso Dinyatakan Sehat Usai Alami Kecelakaan Motocross, Siap Jajal Aprilia RS-GP 2021?
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.