Karena Badannya Terlalu Tinggi, Danilo Petrucci Kesulitan Jinakan KTM RC-16

Danilo Petrucci Kesulitan Jinakan KTM RC-16 |Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap anyar dari tim KTM Tech3 yaitu Danilo Petrucci mengungkapkan bahwa tinggi badannya membuat ia kesulitan untuk jinakan KTM RC-16 di test pra-musim MotoGP Qatar 2021.

Pada test pra musim tersebut, mantan pembalap pabrikan Ducati tersebut berada di posisi ke 22 tertinggal 1,8 detik Fabio Quartararo yang menjadi pembalap tercepat diatas Yamaha M1 terbarunya.

NHKhelm

“Saya satu-satunya pembalap yang tinggi di KTM, jadi butuh penyesuaian yang lebih lama. Ini bukan alasan, namun faktanya di masalalu saya juga butuh waktu lebih lama untuk penyesuaian set-up motor akibat tinggi badan saya.” Ujar Petrucci yang dikutip dari laman Speedweek.com

“Saat ini saya harus menemukan keseimbangan yang lebih baik. Saya sangat terbatas. Motor tidak akan tetap berada di jalur jika saya mengerem nanti. Miguel cukup cepat mengendarai motor ini, jadi kami juga bisa melakukannya. Saya ingin tetap positif. Kami bersaing dengan pembalap yang telah mengendarai motor yang sama selama bertahun-tahun. ” Tutup pembalap asal Italia tersebut

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakNinja TU Ibra HKRT Pecah Telor Tembus 6,7 Detik!
Artikulli tjetërPol Espargaro Akui Stres Saat Perdana Tampil Diatas Honda RC213V