Jelang HRC Seri 1 Cimahi : Menariknya Kelas Sport

Kelas sport di trek dadakan
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Di gelaran Honda Racing Championship 2015 yang seri perdananya akan digelar akhir pekan ini di Cimahi ( 21-22/3 ) bakalan ada yang berbeda. Di HRC kali ini akan dihapus kelas HRC2 dan HRC 4 yaitu kelas bebek 110cc seeded dan pemula. Di kedua kelas ini bakalan diganti dengan kelas sport 150 untuk seeded dan pemula.

Tentu saja hal ini bakalan menjadi suatu tantangan tersendiri terutama untuk para peserta, baik pembalap sampai mekanik.

NHKhelm

” Banyak penyesuaian yang perlu kita lakukan diantaranya penyesuaian terhadadap layout sirkuit. Kalau dari tim sendiri sih kita siap mas, karena sejak ada konsep balap sport di pasar senggol, kita langsung melakukan persiapan. ” tutur Wawan Hermawan pembalap asli Ciamis yang kini tergabung di tim Astra Motor RT Jogjakarta.

Wawan Hermawan
Wawan Hermawan

Tentu saja membalap di siruit Dadakan seperti trek Brigif Cimahi dengan menggunakan motor sport yang paling diperhatikan pastinya soal safety. Namun untuk gelaran HRC sendiri yang digarap oleh FR Action event asuhan Farid Sungkar BalapMotor.Net tidak meragukan itu karena FR Action Event paling yahud soal yang satu ini.

Yang perlu diperhatikan yaitu kesiapan dari para pembalap khususnya untuk pembalap pemula. Mereka pastinya harus beradaptasi dengan tunggangan sport di trek dadakan, meskipun di tahun lalu sudah dibuka juga kelas ini, namun ada beberapa pembalap yang belum merasakan balapan sport ini seperti andalan tim Honda Kawahara yaitu Syamsul Arifin. Syamsul Arifin yang seeded ini tahun lalu masih membalap di tim privateer dan belum mencoba balapan ini.

Syamsul Arifin bersama tim Honda Kawahara

” Intinya fokus dan semangat saja mas, kebetulan kemarin di IRS sudah mencoba balap sport 150 di Sentul, jadi tinggal penyesuaian dengan trek dadakan.” tutur Syamsul Arifin yang diduetkan dengan Boy Arbi Ferbri dan Wahyu Widodo di tim yang mempunyai chiri khas warna orange ini. Wah kita tunggu saja nih gimana ramainya kelas sport di HRC 2015. luvo

                                              Jelang HRC Seri 1 Cimahi : Menariknya Kelas Sport

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakJelang Final SIC Sentul : Pertarungan Seluruh Finalis, Mantan Joki MotoGP Jadi Mentor
Artikulli tjetërTips Balap Dari Nobuatsu Aoki : Pentingnya Ngebayangin Untuk Pembalap
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.