Usai Ditinggal Sponsor Utamanya, Inilah Wujud Kuda Besi Milik Tim KTM Tech3 Untuk MotoGP 2021

Kuda Besi KTM Tech3 Untuk MotoGP 2021 |Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Berbarengan dengan peluncuran tim pabrikan KTM, tim satelit KTM yaitu KTM Tech3 juga merilis skuadnya untuk MotoGP 2021. Pada perilisan tersebut penampakan kuda besi milik tim tersebut sangat mencolok.

Ya, pada tahun 2021 sendiri tim KTM Tech3 resmi ditinggal sponsor utamanya yaitu Simply Cola. Jadi untuk musim 2021 sendir tim KTM Tech3 hanya mendapat sponsor dari pabrikan KTM saja.

NHKhelm

Dengan bergantinya sponsor utama, maka livery untuk kuda besinya juga berganti. Nah, Livery tim KTM Tech3 untuk musim 2021 sendiri terlihat sangat berbeda. Kini lebih bersih dengan dominasi warna orange yang sangat khas dengan KTM.

“Kami memakai warna seperti tim pabrikan (Orange), karena KTM mengakui hasil dari kerja sama kita, serta berharap lebih untuk musim 2021 prestasi lebih baik dari sebelumnya.” buka Herve Poncharal, manajer tim Tech3.

Pada MotoGP musim 2021 sendiri, KTM Tech3 diperkuat oleh pembalap yang terbilang senior dan junior. Danilo Petrucci yang sudah membalap 10 tahun di MotoGP akan memperkuat tim asal Perancis tersebut.

Untuk pembalap kedua, Tech3 tetap mempertahankan Iker Lecuona yang baru naik ke kelas MotoGP bersam tim ini sejak tahun 2020. Berikut beberapa foto saat perilisan tim KTM Tech3 untuk MotoGP 2021.

 

 

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakKTM Resmi Rilis Seluruh Skuadnya Yang Akan Bertarung di MotoGP 2021
Artikulli tjetërTim Medis Merasa Puas Dengan Kemajuan Tulang Marc Marquez