Juara Dunia Moto3 “Arenas” Latihan Pakai R1, Curi Ilmu Alex Rins!

Kredit Foto: Pedro Lamazares (MotoGP)
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Juara Dunia Moto3 musim lalu, Albert Arenas terus mempertajam skill balapnya jelang kompetisi baru. Pada tahun ini, Arenas akan naik kelas ke-Moto2. Ia akan tergabung dengan skuad Aspar Team.

Menariknya, Arenas berlatih menggunakan Yamaha R1. Dengan motor yang lebih besar dibandingkan dengan Moto2 yang akan digunakan musim ini pastinya banyak keuntungan. Terlebih, ia coba mencuri ilmu sahabat dekatnya “Alex Rins”.

NHKhelm
Albert Arenas berlatih pakai Yamaha R1 | Foto: Pedro Lamazares (MotoGP)

Mereka berlatih bersama di sirkuit Almeria yang terletak di selatan Spanyol. Alex Rins sendiri menggunakan GSXR. Latihan ini bertujuan untuk persiapan yang lebih matang sebelum kompetisi balap 2021 dimulai.

Selanjutnya, dua pembalap ini akan beraksi saat tes di Sirkuit Internasional Losail Qatar pada bulan Maret. Rins akan mencoba tunggangan Suzuki MotoGP nya pada 6-12 Maret, sementara Arenas akan tes Moto2 pada 19-21 Maret.

Kredit foto: Pedro Lamazares

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakValentino Rossi Berbicara Tentang Umur, Pacar dan Gelar Kesepuluh
Artikulli tjetërFantastis!! Perdana Tarung, Jupie 130 Jawara Racing Palembang Cetak 7.769 Detik di Muaro Bungo