Sukses Raih Podium Perdana di MotoGP, Joan Mir Mengaku Merasa Bahagia

Joan Mir Sukses Raih Podium Perdana di MotoGP di Seri Austria 2020 |Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Joan Mir sukses menapaki podium ke 2 di race MotoGP Austria 2020 di sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8). Podium ke 2 ini menjadi podium perdana bagi pembalap Suzuki Ecstar sejak promosi ke kelas MotoGP di tahun 2019.

Podium ke 2 ini diraih oleh pembalap Spanyol tersebut setelah berhasil menyalip Jack Miller di 2 tikungan terakhir menjelang finish dikibarkan. Joan Mir pun sangat senang dengan hasil luar biasa tersebut karena itu merupakan podium pertamanya sejak promosi ke MotoGP pada musim lalu.

NHKhelm

“Rasanya sangat menyenangkan bisa podium. Saya sangat senang untuk seluruh tim dan semua orang di Jepang. Kami sebernarnya punya kecepatan di beberapa balapan sebelumnya, tapi baru ini membuahkan hasil.” Ujar Joan Mir yang dikutip dari Crash.net.

Joan Mir Sukses Raih Podium Perdana di MotoGP di Seri Austria 2020 |Foto: MotoGP

Joan Mir mengakui bahwa balapan MotoGP Austria 2020 berjalan sangat sulit untuknya. “Salah satu balapan yang sulit, terutama melawan Dovizioso dan Miller. Poin yang bagus untuk saya,” tuturnya.

Dengan begitu digdayanya KTM dan Ducati serta Yamaha yang meraih pole position, pembalap berusia 22 tahun tersebut sukses mengejutkan para penggemar MotoGP setelah tidak diperhitungkan di seri Austria 2020. Mir pun awalnya tidak mengira akan mampu berdiri di atas podium di balapan MotoGP Austria 2020.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakKlasemen Sementara MotoGP Semua Kelas Pasca Seri Austria 2020
Artikulli tjetërSebabkan Insiden Berujung Red Flag, Valentino Rossi Murka Dan Berharap Johann Zarco Dapat Hukuman Berat