BalapMotor.Net – Kasus Andrea Iannone yang saat ini masih belum gamblang karena adanya banding ternyata membuat nasib Bradley Smith menjadi tidak jelas. Test rider Aprilia MotoGP ini masih menanti keputusan apakah dirinya akan jadi pembalap resmi menggantikan Iannone atau tidak.
Jika Bradley Smith hanya menjadi test rider di Aprilia MotoGP saja, mungkin hal tersebut tidak menjadi rumit. Tetapi, pembalap asal Inggris 30 tahun ini ternyata juga dikontrak oleh tim WithU Motorsport MotoE Team Malaysia untuk berlaga di ajang MotoE World Cup.
Sementara itu, tim WithU Motorsport MotoE yang merupakan divisi MotoE dari tim Petronas SRT ternyata sudah siap jika nantinya Bradley Smith ditunjuk oleh Aprilia MotoGP untuk jadi pembalap resminya.
“Sejauh ini Bradley telah menjadi pembalap MotoE kami di WithU Motorsport. Hanya ketika kita mendapatkan informasi lain,kita akan mencari pembalap pengganti.” begitulah rilis dari tim Petronas SRT.
Jadi, saat ini tugas dari tim WithU Motorsport dalam hal ini ada Johan Stigefelt dan Wilco Zeelenberg serta kepala tim yaitu Razlan Razali untuk mencari penggantinya.