Kontrak Dengan Aprilia Berakhir di 2021, Gresini Bakal Kemana?

Fausto Gresini selaku Bos Gresini Racing | Foto : MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah 6 tahun bergandengan tangan untuk memegang tim Aprilia yaitu Aprilia Racing Team Gresini, pada 2022, kontrak antara Gresini dan Aprilia akan berakhir. Dengan ini Gresini bakalan menjadi tim satelit lagi di MotoGP.

Tetapi, akan merapat ke pabrikan manakah Gresini pada 2022 nanti? Ini pastinya menjadi pertanyaan menarik karena ada pabrikan yang berencana untuk membuat tim satelit yaitu pabrikan Suzuki. Meski demikian, Fausto Gresini selaku owner Gresini Racing mengatakan bahwa dia akan mengutamakan pabrikan Aprilia.

NHKhelm

“Pada 2022 Aprilia akan kembali menjadi tim pabrikan, saya akan menjadi tim independen. Ketika saya selesai pada 2021 saya akan menghabiskan 7 tahun dengan Aprilia dan saya pasti tidak ingin membuang semuanya. Saya akan lari, kita akan lihat, tetapi yang pasti Aprilia adalah prioritas,” ungkap Fausto Gresini pada podcast yang ditayangkan di GPOne.

Fausto Gresini mengatakan bahwa dia akan mengutamakan Aprilia sendiri karena ada kemungkinan juga bahwa pabrikan Aprilia akan membuat tim satelit. “Aprilia akan membutuhkan tim independen untuk mengembangkan, memiliki banyak motor untuk memiliki pembalap muda untuk dikerahkan,” tambah Fausto Gresini.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakManager Pol Espargaro Bocorkan Ada 3 Tim MotoGP Yang Sedang Nego Dengan Kliennya
Artikulli tjetërAkhirnya Brad Binder Sampai Juga di Austria, Segera Lakukan Tes?
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013