Dico Bocil Jadi Lokal Hero di Motocross & Grasstrack Bhayangkara Dumai

Aksi Dico Bocil
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Luar biasa, mungkin itu kata yang layak untuk Dico Bocil, dirinya berhasil memukau masyarakat Dumai pada gelaran Motocross & Grasstrack Bhayangkara Dumai 2019. Dico bocil mampu memukau kurang 7000 penonton yang hadir di sirkuit Danau Buatan Dumai, Kota Dumai, Riau, dengan berhasil memborong piala di tiga kelas Junior plus Juara Umum satu unit sepeda motor.

Dico bocil yang bergabung bersama Polres Dumai Squad Team, memiliki point yang rapat dengan Indra Aldo yaitu hanya berjarak hanya 3 point, dari tiga kelas yang di ikuti. Namun Dico Boci yang bermain ngotot tampil sempurna dengan sapu bersih dengan berhasil juara pertama kelas Bebek Modif 4T 110 CC Junior,juara ketiga kelas Bebek Modif 4T 125CC Junior,juara dua di kelas Campuran Junior Open dengan mengumpulkan total point 112.

NHKhelm

“Alhamdulilah kak, saya gak nyangka bisa menjadi juara umum junior, saya berterima kasih kepada Tim yang telah memberikan semngat penuh kepada saya, meski ada beberapa kelas saya ada perlawanan dengan indra aldo, saya tetap bermain ngotot dan menjaga jalur, mengikuti ritme balap kak,” ujar Dico Bocil.

Dico Bocil saat menerima penghargaan

Dengan hasil ini owner Tim Polres Dumai selaku penyelenggara gelaran event tersebut, mengakui puas atas penampilan yang di tunjukan oleh Dico Bocil. Sang owner pun memberi sedikit bocoran tentang bakal ada Event yang bakal lebih besar yang akan di buat di tahun 2020.

“Kita puas dengan hasil yang di berikan oleh Dico Bocil mas, untuk kebenaran bakal ada event yang akan di adakan lagi, memang benar,kita akan adakan yang lebih besar lagi di tahun 2020,pokoknya lebih dari ini mas hehehehe,” beber Richard Abe selaku owner tim.|Halim

Richard Abe
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakFinal ARRC Thailand 2019: Hasil FP1, Indonesia Masih Santuy!
Artikulli tjetërFinal ARRC Thailand 2019: Dua Sesi Latihan UB150, Gupito Paling Menonjol dari INA!
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.