BalapMotor.Net – Marc Marquez khawatir kebangkitan Yamaha setelah melihat 2 pembalap Yamaha menjadi rival terbesarnya selama paruh kedua MotoGP musim 2019. 2 pembalap Yamaha tersebut yaitu Fabio Quartararo dan Maverick Vinales
Setelah melihat Maverick Vinales mengakhiri rentetan lima kemenangan beruntun Marc Marquez di Sepang. Marquez mulai khawatir dan berjuang untuk gelar juara dunia tim MotoGP musim ini dengan Repsol Honda yang hanya dua poin di belakang Ducati yang memasuki seri final.
Terlepas dari dominasi Marquez di sepanjang musim ini, juara dunia delapan kali itu terus mengawasi perkembangan Yamaha setelah melihat Vinales dan Fabio Quartararo konsisten menjadi penantang terdekatnya dalam balapan terakhir.
“Dalam hal kecepatan sepertinya Yamaha yang memiliki sesuatu yang lebih di paruh kedua musim ini. Dalam hal konsistensi, Dovi selalu ada, dia sangat konsisten. Tetapi paruh kedua musim ini Yamaha sangat kuat. Namun saya telah mengamankan lebih banyak poin daripada mereka sehingga bisa mengamankan poin untuk tim Repsol Honda.” Buka Marc Marquez
“Kami selalu kesulitan di sesi Free Practice tetapi ketika kami menderita kami selesai di tempat kedua. Sudah waktunya untuk bekerja, waktu untuk meningkatkan dan di musim dingin (Pra Musim) kita akan melihat kemajuan yang ada.” Ujar pembalap bernomor start 93 tersebut
Yamaha telah mengalami kemajuan dan menjadi saingan Ducati dalam memperebutkan tempat kedua dalam kejuaraan konstruktor dunia MotoGP di belakang dominasi Honda yang dimotori oleh Marquez sebagai pembalap Honda teratas dalam 17 seri dari 18 seri musim ini.
Sebelum final Valencia minggu depan, Marquez kembali ke kota asalnya Cervera bersama dengan saudaranya Alex Marquez untuk menjadi tuan rumah perayaan bersama setelah adik kandungnya membungkus gelar dunia Moto2 di Sepang. Lebih lanjut, Marc juga akan bermain santai dan hanya menikmati balapan, menikmati akhir pekan, di depan para penggemar. |Fajar