Terkuak Bocoran Skuad ART Yogyakarta 2020

ART Yogyakarta
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah berhasil merengkuh gelar Juara Region kelas Expert dan Novice Kejurnas Motoprix Region B Jawa 2019, bocoran skuad ART Yogyakarta musim 2020 terkuak sudah. Rudy Hadinata selaku manajer tim memberikan bocoran skuadnya untuk musim 2020.

Rudy Hadinata membeberkan bahwa skuad di 2020 ini sendiri tidak akan ada banyak perubahan. Beberapa pembalap sudah ada yang dipastikan untuk tetap bertarung bersama tim ART Yogyakarta diantaranya adalah Aditya Prakoso yang akan naik expert.

NHKhelm

Lalu ada Afi Cafirossi yang akan naik Novice serta Veda Ega Pratama yang akan naik di kelas rookie pada musim 2020.”Yang jelas untuk formasi tahun depan di 2020 Aditya Prakoso tetap bergabung dengan kami setelah menjuarai di kelas Novice, tahun depan Aditya Prakoso akan naik di kelas Expert atau seeded,” ungkap Rudy Hadinata.

Aksi Aditya Prakoso Final MP Surabaya

“Untuk pemula Afi Cafirossi akan naik dari Rookie ke Novice. Lalu Veda Ega juga akan turun full di kelas rookie pada tahun depan. Kemarin Veda juga sudah tampil di kelas rookie dan podium,”tambah Rudy Hadinata aslinya dari Bandung ini.

Mengenai formasi atau skuad tim ART Yogyakarta 2020 selengkapnya, Rudy Hadinata meminta agar kita semua sabar menanti. Untuk infonya berarti balap mania harus update terus di portal ini.

“Karena event balap masih ada Oneprix dan HDC maka kita belum menentukan siapa pembalap kita lainnya. Pokoknya update dan tonton terus BalapMotor.Net,” tutup Rudy Hadinata. | Luvo

ART Yogyakarta Rebut Dua Gelar Juara Region Motoprix 2019 || Siapa Ridernya di 2020?

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAustralia Masuk di Kalender Asia Talent Cup 2020, Nih Jadwalnya
Artikulli tjetërBikin Bangga !!! Bocah Asal Jogja Ini Juarai Balap MiniGP di Thailand
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013