BalapMotor.Net – Kejuaraan Nasional Drag Bike Region II (Jawa) putaran 1 resmi dimulai hari ini di sirkuit Jl. Raya Kedung Jati, Bukateja, Purbalingga (25 Agustus).
Event garapan Mayong Team tersebut mampu menyedot antusias peserta. Terbukti 239 starter siap beradu skill dan motor terbaiknya. Namun jumlah tersebut belum final karena masih ada pendaftaran yang belum terdata.
Untuk kelas Kejurnas sendiri memang bisa dibilang cukup sepi. Hanya DB3 atau Sport 2T STD 155cc yang diikuti oleh 10 starter. Kelas Kejurnas lainnya di bawah itu.
Kelas Ninja STD memang begitu dominan di Kejurnas Drag Bike Purbalingga. Selain kelas Kejurnas, Ninja STD juga ramai di kelas pemula serta lokal.
Untuk update hasil Kejurnas Drag Bike Region II (Jawa) putaran 1 Purbaligga bisa pantengin terus balapmotor.net | Yugo