QTT MotoGP Austria: Marc Marquez Pecahkan Rekor Pole Position, Awas Yamaha Mengancam

Marc Marquez Siap Hadapi MotoGP 2020|Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Akhir pekan yang sempurna bagi The baby alien Marc Marquez. Pasalnya pembalap andalan Repsol honda tersebut mampu pecahkan rekor pole position milik Mick Doohan.

Pada sesi QTT MotoGP Austria yang berlangsung di hari sabtu (10/8). Marc Marquez mampu unggul hampir setengah detik tepatnya 0.434s atas posisi ke 2 yang ditempati oleh Quartararo. Dengan hasil ini Marc mampu mencatatkan pole position sebanyak 59 kali dan memecahkan rekor pole position milik Mick Doohan sebanyak 58 kali.

NHKhelm

Baca juga: Hasil Lengkap QTT Semua Kelas MotoGP Austria 2019

“Pada sesi QTT ini saya bisa melakukan late braking di beberapa titik, dan itu menjadi kunci saya. Yang paling penting adalah kami merasa nyaman dengan motor dan kepercayaan diri sangat tinggi. ” ucap marc Marquez seusai sesi QTT

Sementara itu Marc terus mewaspadai 2 pembalap Yamaha yang terus konsisten berada  dibelakangnya. Mereka adalah fabio Quartararo yang berada di posisi ke 2 dan Maverick Vinales yang mengisi posisike 4.

“Kami juga tidak bisa melupakan pembalap Yamaha, Vinales dan Quartararo, jadi sepertinya akan menarik. Sepertinya besok suhunya turun dan akan sangat penting untuk memilih ban belakang. ” Tutup pembalap asal Spanyol tersebut. |Fajar

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Lengkap QTT Semua Kelas MotoGP Austria 2019
Artikulli tjetërARRC China 2019: Diwarnai Red Flag, Y15 ZR Uma Jawara, Wahyu Aji Podium 3!