BalapMotor.Net – Mungkin banyak pertanyaan kenapa rider sekelas H.A Yudhistira tampil kurang maksimal pada dua putaran Kejurnas Oneprix musim 2019 ini. Salah satu pembalap terbaik Indonesia yang saat ini tampil juga di ajang Asia Superbike 1000 (ASB1000) ini gagal lolos menuju final race pada dua putaran Kejurnas Oneprix di Tasikmalaya.
Pembalap asal Kab. Tapin, Kalimantan Selatan yang sebelumnya memang akan di tarungkan oleh tim B Pro Honda ES2 pada gelaran Kejurnas IRS yang balapannya balap sport 250cc. Namun karena gelaran Kejurnas IRS tidak jadi digelar pada 2019 ini, maka tim milik Johanes Tobir ini mengalihkan timnya untuk tarung di ajang Kejurnas Oneprix.
Selain persiapan dari tim B Pro Honda ES2 yang cukup minim untuk tampil di ajang Kejurnas Oneprix, ternyata pada dua putaran awal Kejurnas Oneprix, H.A Yudhistira juga mengaku kalau dirinya kurang persiapan tarung dengan pacuan bebek. Pada dua putaran ini juga, Yudhis nyaris tanpa melakukan sesi latihan.
Yudhis baru mencoba Honda GTR pacuannya saat sesi FP dan QTT pada hari Sabtu. Ini ternyata yang membuat Yudhis yang sudah bertahun-tahun tidak balap bebek ini tidak bisa mendapatkan settingan maksimal agar bisa bertarung. Berbeda dengan Fahri Sandi, rekan setim Yudhis yang sejak hari senin melakukan pengetesan, Fahri akhirnya mampu lolos pada final race.
“Pada balapan Oneprix sendiri saya memang kurang persiapan, malam sabtu baru sampai di Tasik dan baru latihan waktu sesi FP dan QTT,” ungkap Yudhistira yang hanya terpaut satu detikan saja dari pole sitter kemarin.
Mengenai pacuannya sendiri, ternyata pada putaran kedua kali ini Yudhis mengaku sudah cukup puas dengan kinerja mesin. Tetapi, untuk settingan suspense Yudhis belum bisa mendapatkan settingan yang sesuai dan nyaman untuk berlari kencang di sirkuit Bukit Peusar, Kota Tasikmalaya yang tricky.
“Untuk mesin sebenarnya sudah cukup enak, tetapi suspensi depan masih belum dapat yang sesuai. Ini tentunya juga karena kurangnya waktu untuk latihan. Kalau waktu latihan lebih lagi, mungkin ceritanya akan berbeda,” terang Yudhistira yang setelah balap di Tasikmalaya langsung lanjut turun di ARRC Zhuhai China.
Perlu diketahui juga bahwa pada putaran kedua kemarin, Yudhis telat datang ke Tasikmalaya untuk melakukan pengetesan karena seminggu sebelumnya dia balap di ajang Suzuka 8 Hours Endurance di Jepang. Kita tunggu saja aksi Yudhistira pada putaran Kejurnas Oneprix selanjutnya. | Luvo