BalapMotor.Net – Salah satu pembalap ART Yogyakarta yang berlaga di kelas Expert yaitu fitriansyah Kete. Menjelang race Final Kejurnas OnePrix seri 2 Tasikmalaya Kete mempunyai ritual unik sebelum lakoni race final kejurnas OnePrix.
Kete mempunyai ritual unik dengan bermain burung di pagi hari sebelum lakoni race Expert OnePrix. Dan ternyata, burung berjenis Love Bird tersebut bukanlah burung milik pembalap bernomor start 93, namun milik salah satu pembalap asal Tasikmalaya bernama Adi Bontot.
“Ya ini merupakan burung milik Adi Bontot yang dipinjamkan ke saya. Dia menawarkan burung ini ke saya sebesar 9 Juta Rupiah” Ucap pembalap yang berasal dari Samarinda tersebut.
Lebih lanjut, ternyata Fitriansyah Kete mempunyai koleksi burung sebanyak 50 ekor. Menariknya dari 50 ekor burung tersebut merupakan burung berjenis LoveBird.
“Saya memang hobi burung LoveBird, total ada sekitar 50 koleksi burung lovebird. Dan harganya berkisar antara ratusan ribu hingga pulihan juta” Tutup Kete yang ditemui seusai gelaran OnePrix seri 2. |Fajar