BalapMotor.Net – Gebyar kejuaraan balap motor bergengsi Super Adventure Night Road Race 2019 kreasi Super Adventure yang di promotori Montesz Indonesia dan di dukung IMI Jabar sudah di tabuh. Acara yang sangat dikenal dengan istilah Sportaiment ini di garap lebih serius oleh panitia. Gong persaingan antar pembalap tataran pulau Jawa pun di mulai dengan ditandai acara launching & press conference yang di helat di Ngopdoel Cafe yang terletak di Jl. Pelajar Pejuang 12 Juni 2019.
Pada launching & press conferece ini, selain tentunya mengundang seluruh rekan jurnalis balap & rekan otomotif, juga mengundang seluruh pembalap, mekanik, kru & official team. Tujuannya, selain lebih memperkenalkan sekaligus sosialisasi event SANRR 2019. Acara ini juga dilakukan peluncuran program baru dari Super Adventure bersama Montesz, yaitu nonton bareng MotoGP langsung di Sepang untuk 12 orang bersama Super Adventure Night Road Race 2019.
Untuk sekedar informasi, melihat kesuksesan event serupa tahun 2018 lalu, SANRR 2019 kembali akan di pentas sebanyak 5 seri, tentunya denga konsep ciri khas balapan malam hari. Untuk para pembalap pada SANRR 2019 ini bakalan lebih dimanjakan, selain reward utamana nonton langsung MotoGP Sepang, hadiah pembinaan tiap seri pun akan lebih besar, ditambah hadiah juara umum di tiap seri. Puncaknya adalah juara umum dari total seri yang diganjar hadiah berupa 3 unit sepeda motor untuk 3 kategori, yaitu open, pemula & wanita.
“Setelah awal sampai pertengahan tahun kita fokus pada pemilu dan ramadhan, maka kami bersiap akan mengobati kerinduan pecinta balap dan team balap. Mudah-mudahan berjalan dengan lancar dan mohon dukungan kepada semua pihak. Terimakasih untum aspresiasi mitra terbaik kami Super Adventure yang telah mendukung segala kegiatan otomotif.” tutur Fariz Montesz.
So, kalian jangan sampe ketinggalan event bergengsi ini gaes. | Nuadjah