BalapMotor.Net – Gelaran FORKOPIMDA Pekanbaru Dragbike Championship 2019 telah usai di laksanakan (27/4). Bertempat di sirkuit NP.JL Naga Sakti Stadion Utama Pekanbaru, event ini di ramaikan oleh pembalap papan atas Sumatera seperti Ramadhan Ivo, Riano Karim, Ary Toriza, Gunanta, Canpay, Katonkilup serta beberapa nama lainnya.
Tercatat ada 400 stater yang ikut serta terpantau meramaikan gelaran kali ini. Katon Kilup dari team CB Techno akhirnya keluar sebagai juara umum open dengan raihan point 71. Cek hasil lombanya Disini.
“Saya terharu dan bahagia,karna persaingan di ivent kali ini cukup menegangkan. Dan di tambah lg banyaknya trauble di motor saya,tapi alhamdllllah tetap bisa meraih juara umum meskipun tidak ada juara 1 di setiap kelasnya. Hehehe. Yg penting point melejit aman,” ujar katon
Kilup.
Penampilan apik ditujukan oleh Katon pada gelaran kali ini, hal ini tidak lepas dari kerja sama tim yang sangat kompak tentunya. Bahkan kuda besinya pun sudah disiapkan dari jauh-jauh hari. Katon pun sudah terpantau beberapa hari sebelum balapan digelar melakukan setting motor pointnya.
Adrinaldi selaku owner dari CB TECHNO asal Pekanbaru juga merasa sangat senang, Katon bisa meraih juara umum pada gelaran kali ini. “Tentunya menjadi kebangaan sendiri buat tim kami mas, kita persiapkan motor point dari jauh-jauh hari, dan hasilnya pun katon bisa meraih juara umum,” ungkap Adrinaldi.
Selamat buat katon kilup bersama cb techno atas raihan Juara Umum Open. Terus berprestasi dan #JadilahJuara.| Halim