Tes MotoGP Qatar: Maverick Vinales Berkuasa, Quartararo Gemilang

tes-motogp-qatar-maverick-vinales-berkuasa-quartararo-gemilang
Vinales kuasai hari ketiga Tes MotoGP Qatar | Foto: autosport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tes pra-musim terakhir jelang bergulirnya MotoGP 2019, akhirnya selesai berlangsung. Pada tes yang berlangsung Senin (25/2), Yamaha benar-benar tampil luar biasa.

Maverick Vinales berhasil mencatatkan waktu tercepatnya, ini jadi kali kedua di sepanjang tes The Top Guns berhasil berada di posisi teratas. Vinales mencatatkan waktu 1 menit 54.208 detik.

NHKhelm

Sementara itu, Fabio Quartararo lagi-lagi membuat kejutan dengan mampu mencatatkan waktu tercepat kedua, sang rookie benar-benar tak bisa dianggap remeh. Quartararo mencatatkan 1 menit 54.441 detik.

tes-motogp-qatar-maverick-vinales-berkuasa-quartararo-gemilang
Quartararo tampil gemilang dengan menjadi tercepat kedua | Foto: autosport

Marc Marquez perlahan tapi pasti performanya membaik, di hari terakhir tes The Baby Alien berhasil catatkan waktu tercepat ketiga, setelah sempat di dua hari sebelumya tak maksimal. Marquez catatkan waktu 1 menit 54.613detik.

The Doctor juga tampil baik di hari terakhir tes, melengkapi jajaran pembalap Yamaha yang tampil apik. Rossi menjadi pembalap dengan catatan waktu tercepat keempat, ia torehkan waktu 1 menit 54.651 detik.

Jorge Lorenzo yang kondisinya belum fit 100% pun akhirnya mampu catatkan waktu kompetitif, ia berhasil menjadi yang tercepat kelima dengan 1 menit 54.653 detik. Hasil yang positif diraih X-Fuera.

Hasil kurang baik justru diraih oleh duo Ducati pabrikan yang tak mampu tembus posisi teratas, Petrucci hanya catatkan waktu 1 menit 54.818 detik menempatkan ia di posisi ke-9, sementara rekan setimnya Dovi mencatatkan waktu 1 menit 55.233 detik hanya berada di posisi ke-15. Berikut hasil lengkap Tes MotoGP Qatar, Senin (25/2). [DK]

tes-motogp-qatar-maverick-vinales-berkuasa-quartararo-gemilang
Hasil lengkap Tes MotoGP Qatar, Senin (25/2) | Foto: motogp
tes-motogp-qatar-maverick-vinales-berkuasa-quartararo-gemilang
Hasil waktu kombinasi Tes MotoGP Qatar | Foto: motogp
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakReward Untuk QTT Tercepat, Auto 529 Al-Zikra Road Race Panas Sejak QTT
Artikulli tjetërAuto 529 Al-Zikra Road Race Bagi Dua Kategori Pembalap Wanita
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.