BalapMotor.Net – Brad Binder diprediksi pada gelaran Moto2 2019 bakal jadi penantang serius dalam perebutan gelar juara dunia. Bos KTM pun Yakin dengan kemampuan dan pengalaman yang Binder miliki, ia bisa melakukannya.
Red Bull KTM Ajo memang tak pernah kehilangan talentanya di Moto2, bahkan tim ini selalu menghadirkan yang mampu bersaing dalam perebutan gelar juara dunia. Sebut saja Miguel Oliveira di musim kemarin, ia bersaing dengan Pecco Bagnaia demi gelar juara dunia. Sayangnya, Oliveira hanya mampu menjadi runner up di akhir musim.
Pembalap Moto2 yang bersinar di musim kemarin, mendapatkan jatah promosi ke MotoGP. Red Bull KTM Ajo kini berharap lebih kepada sosok Brad Binder. Posisi ketiga klasemen akhir musim kemarin akan jadi modal berharga menghadapi musim depan. Di musim ketiga ini tentu, Brad Binder punya segalanya untuk bisa menjadi penantang serius dalam perebutan gelar juara dunia.
Sementara itu tim KTM lainnya yang bakal turun dengan dua pembalap rookie, diharapkan juga mampu menghadirkan persaingan. Jorge Martin dan Marco Bezzecchi yang promosi dari Moto3 ke Moto2 ini diprediksi akan jadi top rookie.
“Memang betul adanya bagi mereka yang baru promosi ke Moto2 akan mengalami kesulitan, itu terjadi dalam beberapa tahun terakhir. Tetapi salah jika sebelum dimulainya musim baru, kita sudah menebak hasil yang di raih Bezzecchi akan minor,” kata Pit Beirer (Direktur Motorsport KTM), dikutip dari laman speedweek.
“Saya yakin Martin dan Bezzecchi akan jadi top rookie di kelas ini. Mereka akan terus berkembang disini, setelah mengikuti kelas Moto3. Brad Binder contohnya, musim pertamanya tak banyak yang menjagokan, tapi di musim keduanya ia mampu bersaing dengan Miguel Oliveira di posisi terdepan, bahkan ia mengoleksi tiga kemenangan. Saya pikir pada Moto2 musim depan, ia (Binder) jadi bagian penting tim kami,” tambahnya. [DK]