BalapMotor.Net – Kegarangan bebek goreng dari Madura kembali berlanjut dalam event Road Race di Jawa Tengah. Kali ini dalam kejuaraan Final Gadhuro Road Race Series 2018 di sirkuit Balai Jagong Sport Center, Kudus (8-9/12).
Setelah pada event-event sebelumnya di Jawa Tengah Sakti Andre, Soffan Zyrof, Fery S Mumu, Idris dan Ahmad Dody tampil perkasa, kini giliran Aam Haris (Lamongan) yang digdaya di atas kuda pacunya. Aam sukses rebut kelas bebek 2T STD 125cc open lewat pertarungan yang begitu seru.
Duel sesama joki Jatim memang langsung tersaji sejak awal balapan. Aam, Asobri, Soffan hingga Sulung Giwa terus berebut posisi terdepan. Namun Soffan yang biasanya tampil perkasa harus mengalami trouble engine.
Hasil akhir pun Aam tak terlawan setelah memenangi duel sengit dengan Asobri yang justru terlempar di posisi 4. “Alhamdulillah mas, bisa juara di kelas open meskipun dengan persiapan seadanya. Awalnya iseng-iseng main aja mas, untuk menambah pengalaman. Kita saja berangkat cuma dengan supir dan crew,” ungkap Aam Haris.
Yamaha F1ZR Sahabat Tani Lucky Laki #21 besutan Aam Haris sendiri merupakan motor garapan om Sey. Sama-sama teman dari Madurace. Selain jawara di kelas open, Aam Haris juga sukses podium 4 di kelas pemula meskipun sempat jatuh bangun.
“Iya mas, di kelas pemula awalnya saya terdepan dengan Soffan. Tapi ada kendala dan harus mengejar lagi hingga finis di posium 4,” pungkas Aam Haris, yang mengaku langsung ketagihan balap di Jateng lantaran lebih teratur alias tidak semrawut!! | Yugo