BalapMotor.Net – Setelah mampu runner up pada kelas MP4 Kejurnas Motoprix Region II Jawa musim ini, Galang Tor Tor kembali tampil menawan di Grand Final Motoprix 2018 Surabaya (17-18/11). Bocah asal Kudus, Jawa Tengah yang membela tim Serba Prima Yamaha Semoga Abadi FDR NHK BYG Creampie mampu menjadi juara saat race final dan meraih titel Juara Indonesia di kelas tersebut.
Gelar Juara Indonesia tentu saja bukan main-main dan bukan dengan mudah untuk diraih. Tetapi bocah 17 tahun ini mampu meraihnya. Padahal, Galang sendiri baru di tahun 2018 ini tampil full series di Kejurnas Motoprix. Sebelumnya Galang merupakan pembalap Grasstrack yang terkenal fisiknya istimewa.
Pada tahun 2017 putra pasangan dari Suprapto dan Winarni ini mencoba peruntukan di dunia road race dan turun pada berbagai gelaran balap motor di wilayah Jateng DIY. Melihat potensinya, Juffrenz Zyrof47 melirik dan membawanya untuk bergabung dengan tim asuhan Buyung Soetardjo yaitu tim Serba Prima Yamaha Semoga Abadi FDR NHK BYG Creampie. Lirikan Juffrenz tidak salah dan terbukti dengan hasil yang diraih pada musim 2018 ini.
“Alhamdulillah sekali mas di tahun pertama saya tampil di Kejurnas Motoprix bisa menjadi Juara Indonesia. Saya berterima kasih kepada tim saya terutama pada bos Buyung dan mas Juffrenz yang telah memberikan kesempatan kepada saya,” ungkap murid kelas 3 dari SMA N2 Kudus ini.
Pada tahun ini sendiri, Galang juga mampu tampil menawan pada gelaran PORPROV Jateng 2018. Galang mampu meraih medali Emas untuk Kabupaten Kudus pada gelaran yang berlangsung di sirkuit Mijen, Semarang.
Untuk musim depan sendiri, Galang akan berduet dengan Aldiaz Aqsal di tim Semoga Abadi Serba Prima Zyrof47 dan tetap membalap di level pemula. “Tahun depan targetnya bisa mempertahankan gelar juara mas,” semangat Galang yang saat tarung di Grasstrack terkenal dengan fisiknya yang tak loyo meski membalap di beberapa kelas secara berurutan. Selamat untuk Galang Tor Tor. | Luvo