BalapMotor.Net – Meski gagal raih podium teratas, namun apresiasi patut diberikan kepada Yamaha 125Z milik tim BJ’s Bistro Children Lurah Racing RT. Motor dengan risetan baru dan juga perdana tampil setelah cukup lama hilang dari peredaran mampu mementaskan diri di podium ketiga.
Lewat joki asal Lamongan, Ferry S Mumu, motor garapan kang Dodok ini memberi perlawanan ketat kepada duet Underbone Botuna dan Underbone Rojokoyo yang akhir-akhir ini memang tampil mengerikan.
Bahkan, motor dengan kelir biru ini harus bongkar mesin dulu setelah babak pre final. “Awal babak pre final tadi motor enak mas, tapi sedang bersaing di barisan depan motor justru gak bisa di geber lagi. Tapi bersyukur mekanik langsung bergerak cepat dan bisa tampil di final hingga raih podium ketiga,” ungkap Ferry S Mumu.
“Iya pastinya kita puas dengan hasil ini mas, karena bisa dibilang kita anak baru lagi,” lanjut sang owner, Yosea Haryanto.
Nah, mekanik pun memberi bocoran spek Yamaha 125Z racikannya yang langsung mampu bersaing dengan motor yang sudah konsisten tampil. “Piston pake os 25′, squis coba pake kemiringan 14 derajat dengan lebar squis 7mm, isi volume cilinder cop 104cc. Karbu PWK 28, knalpot CMS, pilot jet 42, main jet 142 dan gear depan 12 belakang 47, padahal yang lain pakai 13-48,” rinci kang Dodok.
“Kalau ada pembalap, doakan saja bisa main Indoclub mas, kalau tidak ya persiapan buat Road Race Tegal dan Motoprix Purwokerto,” tutup sang owner. Sip deh, gaspol boss… | Yugo
Spek Yamaha 125Z Children:
- Piston pake os 25′
- Squis kemiringan 14 derajat dengan lebar squis 7mm
- Isi volume cilinder cop 104cc
- Piston merk ART’ ring piston RIK
- Bearing kruk-as kanan kiri pake Ninja Std
- Bearing big’pen stang pake Yz
- Karbu PWK 28
- Pilot jet 42 main jet 142
- Membran V-force 4 (dipotong stopernya)
- Speck rasio merk IKK
- Gear 12-47
- Knalpot CMS