BalapMotor.Net – Jadi sudah pasti fix nih bahwa putaran ketujuh atau final Kejurnas Pirelli Motoprix IRC RCB Honda NHK SSS Yamaha Region II Jawa 2018 akan digelar di Kota Purwokerto, Jawa Tengah pada 27-28 Oktober.
Hal ini dikatakan langsung oleh Arifin Subehan dan Orin Sugawa selaku punggawa Bio Racing Organizer yang ditunjuk sebagai klub pelaksana gelaran tersebut. “Jadi fix final Motoprix Jawa digelar di GOR Satria Purwokerto,” ujar Arifin Subehan sambil menunjukan surat penunjukan dari Pengprov IMI Jateng.
Sebelumnya, sempat ada wacana dimana gelaran penutup Motoprix Jawa tersebut akan digelar di tempat lain, seperti di Mijen Kota Semarang. Tetapi setelah dilakukan inspeksi mengenai kesiapan sirkuit permanen di Mijen, akhirnya IMI memilih GOR Satria Purwokerto.
Sirkuit GOR Satria Purwokerto sendiri sudah menggelar Kejurnas Motoprix Jawa pada awal tahun 2018 tepatnya pada putaran pembuka. Jadi kota Purwokerto yang letaknya ada di tengah pulau Jawa menjadi tempat pembuka dan penutup Kejurnas Motoprix Jawa di 2018 ini.
Perlu diketahui juga bahwa sebelum putaran final di Purwokerto, Kejurnas Motoprix Jawa 2018 masih menyisakan satu putaran di Yogyakarta. Untuk di Yogyakarta sendiri akan kembali di gelar di sirkuit NP Lanud Gading, Kabupaten Gunung Kidul pada 1-2 September nanti. | Luvo