Suzuki Indonesia Challenge Malang : 6 Pembalap Motocross Ngaspal

6 Pembalap Motocross Turun Aspal
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Di ajang Suzuki Indonesia Challenge ( SIC ) yang dihelat di sirkuit Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang ( 24-25/1 ) ternyata tidak hanya menarik minat para pembalap road race saja. Di ajang yang digelar PT. Suzuki Indomobil Sales ( SIS ) ini ternyata mampu menarik 6 pembalap Motocross untuk mengikuti ajang seleksi ini.

Tri Priyo Nugroho
Tri Priyo Nugroho

6 Pembalap Motocross yang ikutan disini merupakan para pembalap yang tergabung di pelatihan Motocross Nugroho MX di Kediri. Savona Oxy, Agha Riansyah, Ega Nuriftama, Farudila Adam dan Tofa Nugroho yang kesemuanya merupakan pembalap Motocross yang namanya sudah cukup dikenal ini mencoba bagaimana rasanya membalap dengan motor Suzuki Satria FU 150 yang disediakan di sirkuit Kanjuruhan yang di desain teknikal ini.

NHKhelm

” Kebetulan karena jadwal seri Motocross belum dimulai dan anak-anak ingin mencoba rasanya balap road race. Apalagi disini juga motor disediakan dari Suzuki, ya sudah kita ikutkan. ” tutur Tri Priyo Nugroho selaku owner dari Nugroho MX yang merupakan pelatih dari para pembalap ini.

Untuk penampilan para pembalap Motocross ini di lintasan aspal, bisa dikatakan mereka termasuk bagus. 6 pembalap ini mampu masuk babak penyisihan yang mengambil 50 dari 115 peserta SIC Malang kemarin. Namun untuk babak final, hanya ada 2 pembalap saja yang lolos yaitu Savona Oxy dan Farudila Adam dan mereka berdua mampu berada di posisi ke-14 dan ke-12 di poin 2 race final.

Aksi 2 pembalap Motocross Di Trek Kanjuruhan Malang
Aksi 2 pembalap Motocross Di Trek Kanjuruhan Malang

Apakah nantinya mereka bisa juga nih beralih ke balapan aspal seperti yang sudah banyak pembalap Motocross lainya. ” Yang jelas mereka saat ini ingin merasakan bagaimana rasanya balapan di aspal dan untuk soal itu terserah mereka. ” tambah Tri Priyo Nugroho yang saat ini mempunyai sebanyak 28 anak didik ini.luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakJaket Printing Go & Fun Dan Hendriansyah
Artikulli tjetërFinalis Suzuki Indonesia Challenge Bakal Dididik Oleh Pembalap MotoGP
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013