HDC Cimahi 2016 : Beda Kelas, Beda Dominasi

HDC Cimahi 2016 : Beda Kelas, Beda Dominasi
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Gelaran seri 2 OMR Honda yang berlangsung di sirkuit Brigif 3 Kujang, Cimahi (23-24/7) bisa dikatakan tidak ada tim ataupun pembalap yang mampu mendominasi di beberapa kelas. Jadi di setiap kelas para jawaranya berbeda-beda baik pembalap maupun timnya. Tentunya ini membuat balapan menarik di tonton.

Contohnya saja di kelas seeded, di HDC1 atau kelas sport 150cc TU Seeded Wahyu Widodo dari tim Honda Kawahara FDR KYT NGKmampu juara di 2 race yang di gelar. Namun di kelas HDC2 atau bebek 150cc TU seeded duet pembalap dari tim Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya yaitu Anggi Permana dan Awhin Sanjaya mampu bergantian memimpin. Untuk kelas HDC3 atau bebek 125cc TU seeded ternyata juga berbeda lagi, di kelas yang di Motoprix bernama kelas MP2 ini Wawan Hermanan dari tim ART Jogja dan Awhin Sanjaya bergantian juara.Untuk lebih jelasnya silahkan klik disini.

NHKhelm
Wahyu Widodo mampu mendominasi HDC1
Wahyu Widodo mampu mendominasi HDC1

Jadi bisa dikatakan hanya Wahyu Widodo yang mampu mendominasi di 2 race dalam satu kelas. “Di race HDC1 tadi saya merubah strategi di race 2. Jika di race 1 saya berusaha sabar, di race 2 saya langsung berusaha tinggalkan lawan sejak lepas start. ” tutur Wahyu Widodo yang mempunyai outlet apparel racing di Ciamis Jawa Barat ini.

Tentu saja dengan tidak ada dominasi seperti ini bakalan membuat balapan OMR Honda bakalan terus seru kedepanya. Kita tunggu saja di seri-seri selanjutnya dan #MariBerprestasi. [ Ibnu ]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakYCR Purwokerto 2016 : Dominasi Ban IRC Berlanjut Di Race Final
Artikulli tjetërFans Rossi Senang Bertemu Murid Valentino Rossi Di Yamaha Cup Race Purwokerto
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.