Final Motoprix Purwokerto : Agus Dan Amin Fight Di MP2, Amin Dikenai Sanksi

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Balapan seri final Kejurnas Motoprix region 2 yang berlangsung di srikuit GOR Satria Purwokerto memabf bisa dikatakan balapan Motoprix terbaik region 2 tahun ini. Dari segi kemasan, dan serunya persaingan antar pembalap sangat memberikan hiburan tersendiri.

Namun di balapan race MP2 tadi terjadi insiden antara dua pembalap pesaing Sulung Giwa yang bikin panas balapan yang berjudul Pertamax Plus KYT FDR Pikoli Motoprix ini. Agus Setyawan dan Syahrul Amin yang tergabung di tim Yamaha Yamalube NHK FDR Ridlatama saling berseteru saat race berlangsung yang membuat keduanya tidak finish karena terjatuh. BalapMotor.Net yang menyaksikan langsung kejadian tersebut melihat pada awalnya, Agus Setyawan entah sengaja atau tidak membuat Syahrul Amin keluar jalur balap di straight, nah beberapa lap kemudian, kedua pembalap ini terjatuh di tikungan ke-5 dan sempat terjadi saling ngotot. Pantas saja karena kedua pembalap ini kan sedang bersaing untuk jadi juara nasional bertiga dengan Sulung Giwa.

NHKhelm

Sidang

Karena kejadian tersebut, akhirnya pihak juri lomba mengadakan sidan dan memutuskan bahwa Syahrul Amin pembalap asal Biak Papua ini dikenai sanksi yaitu tidak boleh mengikuti kejuaraan balap Nasional selama 30 hari. Semoga saja kejadian seperti ini tidak lagi terjadi lagi, jadi di dalam kejuaraan apapun kita harus junjung sportifitas, oke balap mania. luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakFinal Motoprix Purwokerto : Balapan Sangat Panas, Sulung Dan Agus Berbagi Gelar,
Artikulli tjetërHasil MotoGP Phillip Island Australia 19 Oktober 2014 ( Semua Kelas )
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.