Drag Bike Deltamas : Lancar di Hari Sabtu, Besok Digas Lebih Pagi

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Meski alami kendala cuaca di hari pertama, event paling bergengsi Pro Liner UMA RCB Drag Bike Maniak 201 M berhasil diselenggaran (17/12) di Sirkuit Deltamas, Cikarang. Empat kelas berjalan, tiba tiba cuaca buruk menghantui event yang dipadati 650 starter tersebut.  Terpaksa, panitia pelaksana dan pemimpin perlombaan Toddy Andreas tidak dapat memaksa kehendak. Namun event akan dilanjut pada akhir pekan ini lebih awal mengingat banyaknya starter yang saling unjuk gigi untuk memberi hasil baik kepada timnya.

Toddy Andreas selaku juri lomba.
Toddy Andreas selaku juri lomba.

“ Melihat kondisi ini, kita hentikan. Tadi yang berhasil dijalankan tiga kelas. Kelas Sport 2T Frame Standar kita stop dan kita akan ulang besok pagi karena cuaca. Kita besok akan selenggarakan lebih awal. Kita akan mulai perlombaan dari pukul 08.00 WIB,” ujar Toddy Andreas saat ditemui langsung BalapMotor.Net.

NHKhelm

Memang, belakangan ini cuaca sulit untuk ditebak. Hujan lebat disertai angin kerap sekali datang secara tiba tiba. Ini yang membuat panitia memberhentikan balapan mengingat keselamatan peserta adalah yang utama. Namun meski demikian, Acieb Putro selaku Manajer Marketing PT. Enwan Multi Partintd yang merupakan distributor UMA Racing Indonesia menganggap bahwa event hari pertama berhasil diselenggarakan. Walau cuaca buruk menghantui sirkuit. Dirinya berharap, agar hari minggu nanti cuaca mendukung dan dapat menambah sengit persaingan antar peserta di setiap kelasnya.

picsart_12-17-05.51.10.jpg
Acieb Putro selaku Manajer Marketing PT. Enwan Multi Partindo yang merupakan distributor UMA Racing Indonesia

“ Hari pertama ini kita berjalan lancar. Meski cuaca buruk kita tau. Tapi kita berharap, Minggu cuaca bisa bersahabat dan lintasan kering menambah persaingan antar pembalap semakin terasa,” tutup Acieb.[Dewa]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIni Alasan Yamaha Bahtera Rekrut Wildan Goma Untuk Musim 2017
Artikulli tjetërHasil QTT Grand Final Motoprix Indonesia 2016 Sidrap
Mahasiswa UIN Jakarta dari Tangerang Selatan yang hobi otomotif khususnya balap roda dua.