Musim 2018, KTM Targetkan Punya Tim Satelit

CEO KTM ingin hadirkan tim satelit di musim 2018 | foto: gpone
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pabrikan yang akan debut di kejuaraan balap dunia MotoGP, memiliki target untuk bisa menghadirkan tim satelit untuk kejuaraan balap dunia MotoGP pada musim 2018 mendatang.

Pabrikan asal Austria ini akan jalani debutnya selama satu musim penuh di MotoGP, dan telah melakukan rilis tim serta memamerkan motor RC16 dengan livery anyar pada hari Senin, dalam acara peluncurannya di markas Mattighofen.

NHKhelm

Pada saat acara peluncuran, CEO KTM Stefan Pierer mengatakan bahwa pabrikan asal Austria ini telah setuju untuk bisa memasok mesin, untuk tim lain di musim keduanya mengikuti ajang balapan dunia MotoGP.

Telah ada kesepakatan baru antara promotor Dorna dengan para pabrikan yang ikut kejuaraan MotoGP, dimana akan ada 24 motor di grid dari enam pabrikan berbeda, nantinya masing-masing pabrikan mempunyai dua pembalap tim pabrikan dan dua pembalap tim satelit.

Namun, hingga sejauh ini Suzuki dan Aprilia belum memiliki tim satelit, sementara itu pabrikan Ducati telah memasok delapan pembalap dari 23 motor yang ada di grid pada musim ini. “Kami berfokus pada tim pabrikan di tahun pertama,” kata Pierer. “Kami memiliki kontrak lima tahun dengan Dorna, kita sepakat bahwa di tahun kedua akan menyediakan material dan motor untuk tim pribadi. Itulah rencana pada musim berikutnya,” tambah sang CEO KTM.

KTM yang akan lakoni debut di MotoGP untuk musim ini akan fokus untuk pembangun tim pabrikan lebih dulu, hingga hasilnya bisa memuaskan, sesuai kesepakatannya KTM akan hadirkan tim satelit satu musim setelah tim pabrikan lakoni debut. (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakRider Cilik Afi Cafirossi Resmi Gabung Honda Bien Racing
Artikulli tjetërJelang Drag Bike Wonosari: Siapa Yang Akan Best Time? Gery Percil Lagi?
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.